Becak Listrik Bantuan Presiden Alami Gangguan Teknis Usai Diserahkan di Surabaya
SURABAYA, Infopol.news — Becak listrik bantuan Presiden RI Prabowo Subianto yang baru diterima warga di Balai Kota Surabaya mengalami gangguan teknis saat digunakan untuk perjalanan pulang, Kamis (22/1/2026).
Peristiwa tersebut dialami Nyoto (70), tukang becak asal Pradah Kalikendal, Kecamatan Dukuh Pakis, yang menerima bantuan becak listrik melalui program Gerakan Solidaritas Nasional.
Setelah meninggalkan Balai Kota Surabaya, becak listrik yang dikendarai Nyoto tiba-tiba tidak dapat dioperasikan dan berhenti di kawasan Jalan Banyuurip, tidak jauh dari perempatan lampu lalu lintas Kupang. Saat itu, hujan deras tengah mengguyur kawasan tersebut.
Sekitar pukul 13.18 WIB, Nyoto terlihat menuntun becak listriknya di tengah hujan bersama anak laki-lakinya. Berdasarkan pantauan di lokasi, indikator baterai pada layar LCD menunjukkan warna merah yang menandakan daya baterai rendah. Selain itu, bagian lubang kunci kendaraan tampak dalam kondisi terlepas.
“Becak ini tiba-tiba tidak bisa jalan. Baterainya seperti habis, kuncinya juga rusak,” ujar Nyoto di lokasi kejadian.
Nyoto menuturkan, becak listrik tersebut mendadak berhenti setelah ia berbelok di kawasan lampu lalu lintas Jalan Banyuurip, usai melintas dari arah Balai Kota Surabaya melalui Jalan Pandegiling.
Dalam kondisi tersebut, ia kemudian menghubungi anaknya untuk meminta bantuan.
“Mogoknya di sekitar belokan Kupang,” katanya.
Anak Nyoto membenarkan bahwa dirinya menerima panggilan dari sang ayah yang meminta bantuan karena becak listrik tidak dapat dijalankan. Meski hujan masih turun, ia membantu mendorong dan membawa becak listrik tersebut menuju bengkel terdekat untuk dilakukan pengecekan.
“Becaknya tiba-tiba mati, jadi kami cari tempat untuk mengecek dan mengisi baterai,” ujarnya.
Kejadian ini sempat menarik perhatian warga sekitar, mengingat becak listrik tersebut baru saja diterima sebagai bantuan yang diharapkan dapat menunjang aktivitas dan kesejahteraan para tukang becak.



Post Comment