Gubernur Jatim Berikan Reward Kepada Para Petugas

  • Sabtu, 18-April-2020 (10:48) Regional redaktur

    Surabaya,  Infopol.news || Gubernur Provinsi Jawa Timur Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa melakukan Video Call dengan Para Petugas yang melakukan rangkaian proses pemakaman Para Korban meninggal Covid-19, selanjutnya Gubernur Provinsi Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa juga berikan reward kepada Para Petugas yang telah melaksanakan tugas dengan sangat baik. Jumat.  (17/4/20)

    Gubernur Provinsi Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa dengan didampingi Wakil Gubernur Provinsi Jawa Timur H. Emil Elestianto Dardak, Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur Kusnadi serta Direktur Utama R.S. Dr. Soetomo Surabaya Dr. Joni Wahyuhadi.

    Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur Kusnadi juga memberikan ucapan terimakasih sebesar-besarnya kepada Polda Jatim beserta Jajaran yang telah melakukan rangkaian tindakan pencegahan mulai dari Himbauan tentang Bahaya Covid-19, Penyemprotan Disinfektan hingga Penindakan kepada Para Pengendara Kendaraan bermotor yang tidak menggunakan masker.

    Berikut update kasus Covid-19 di Jawa Timur, Jumat (17/04/20), pukul 17.00 WIB dilihat pada laman Jatim Tanggap Covid-19 Pemprov Jawa Timur infocovid19.jatimprov.go.id :
    Jumlah Pasien terkonfirmasi Positif 522 orang, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) total 1.826 orang dan Orang Dalam Pantauan (ODP) total 15.942 orang. Dengan catatan tambahan Kasus Baru sebanyak 8 orang terkonfirmasi positif, 4 orang dinyatakan sembuh dan 2 Pasien Meninggal Dunia. (sudi)

Share This :

PENCARIAN

PROFIL

PENGUNJUNG

Hari Ini : 52 Pengunjung
Total Pengunjung : 651679 Pengunjung

Copyright © 2020 CV. Natusi